Senin, 01 Agustus 2011

Dari Atas Awan Aku Melihatnya

Penerbangan dengan menggunakan pesawat kecil memang sedikit menakutkan. Tapi diantara rasa takut itu juga ada pengalaman tersendiri yang aku alami. Pesawat yang terbang rendah itu membuat kita bisa menikmati pemandangan yang ada di bawahnya. Wuih sungguh menarik dan menghilangkan rasa takut. Tak ingin cepat-cepat pesawat turun, walau masih tetap ada rasa takut karena ketika pesawat jatuh akankah ada yang menemukannya? Dalam rimba raya yang masih belum terjamah?

Rasa takut semakin mencekam ketika hujan tiba-tiba turun dan kita berada dalam awan hitam itu. "Hanya Tuhan yang tahu tentang keselamatan kita", demikian bapak pilot memberitahukan kepada kami ketika hujan itu turun. "Berdoalah kita akan tiba dengan selamat", demikian lanjutnya.

Dan karena ia pilot yang sudah berpengalaman, dan sudah puluhan kali atau bahkan ratusan mungkin melalui rute tersebut akhirnya kami tiba dengan selamat dengan penuh kebahagian.

Pemandangan indah dari atas awan ini menjadi satu oleh-oleh dan pengalaman yang indah untuk dibagikan kepada banyak orang.














2 komentar:

  1. kalau dari atas memang bagus pemandangannya,hutan yang gundul2 juga terlihat, tapi yg seru, deg2an nya naik pesawat kecil, mungkin seorang atheis pun akan berdoa hehehe

    BalasHapus
  2. hahaha bener mas deg-degannya itu gak karuan rasanya...tenang aja masih ada foto-foto lainnya dari atas awan hahaha

    BalasHapus